Sistem pengendali iklim adalah salah satu fitur paling umum yang bisa Anda jumpai pada mobil masa kini. Seiring bertambahnya usia jaman, ternyata teknologi yang terkandung di dalamnya juga semakin modern.
Dahulu, mungkin fitur ini hanya berfungsi untuk mengatur temperature atau suhu di dalam kendaraan. Tapi, sekarang ternyata kehadirannya juga dapat membantu memperbaiki kualitas udara dalam mobil.
Tentang Fitur Sistem Pengendali Iklim Kendaraan
Dalam bahasa inggris, fitur ini sering juga disebut dengan nama climate control system. Jadi, ini merupakan teknologi yang bertanggung jawab akan kelembaban, suhu, dan udara di kendaraan atau kabin.
Sistem pengendali iklim ini memungkinkan penumpang dan supir untuk mengatur ruangnya agar sesuai dengan cuaca di luar mobil. Anda harus tahu bahwa teknologi HVAC saat ini telah berkembang pesat.
Perkembangan ini adalah dari pemanasan dan pendinginan sederhana sampai dengan memiliki fitur yang mampu mengatasi bau, alergen, dan kelembapan. Komponen penyusun teknologi ini juga ada berbagai macam.
Komponen itu seperti pendingin udara (AC), pemanas, dan sistem ventilasi. AC dapat mendinginkan udara, lalu menghilangkan kelembapannya serta mengontrol kelembapan dalam kabin.
Sementara itu, heater akan mengeluarkan panas selama musim dingin seperti penghujan misalnya. Aliran udara di seluruh kabin akan diatur dengan baik, menghilangkan polutan sekaligus mengatur pergantian udara.
Manfaat Fitur Pengendali Iklim
Pada dasarnya, sistem pengendali iklim seperti ini sangat bermanfaat untuk sebuah kendaraan. Terutama menjaga kenyamanan dari penumpang dan pengendara, inilah beberapa manfaat tersebut:
1. Mengatur suhu dengan baik
Suhu dalam kabin akan lebih baik jika bisa disesuaikan dengan kondisi di luar kendaraan. Bukan hanya untuk alasan kenyamanan tapi juga keamanan. Dalam hal ini, mengendarai mobil saat suhu di luar sangat panas atau sangat dingin bisa berbahaya.
Oleh karena itu, sebuah sistem pengendali iklim yang dirancang dengan baik bisa mengoptimalkan suhu. Selain itu juga mampu melindungi penumpang serta interior mobil dari kondisi cuaca berbahaya.
2. Mengontrol Kelembapan
Hampir setiap tipe teknologi pengendali iklim pasti memiliki pengaturan kelembapan. Hal tersebut karena tanpa teknologi itu, maka kabin akan menjadi tidak nyaman dan bahkan berbahaya.
Kelembapan terlalu tinggi bisa memicu beberapa efek buruk seperti ketidaknyamanan. Di lain sisi, kelembapan rendah juga dapat menyebabkan kulit kering serta kesulitan bernafas.
Program HVAC (Heating, Ventilation, & Air Conditioning) akan mengatur kelembapan melalui ventilasi. Namun, beberapa alat lain mungkin diperlukan seperti AC dan sebagainya.
3. Meningkatkan Kualitas Udara
Manfaat menakjubkan lain dari sistem pengendali iklim dalam mobil adalah kemampuannya meningkatkan kualitas udara di dalam kabin. Sistem ini faktanya mampu menghilangkan polutan, allergen, dan partikel buruk lain.
Misalnya seperti debu, serbuk, hingga asap yang Anda tahu bisa berbahaya bagi mereka yang memiliki penyakit pernafasan. Ada semacam filter atau saringan yang dipakai untuk menangkap polutan – polutan berbahaya tersebut.
Bagaimana Pengendali Iklim Mempengaruhi Kesehatan Penumpang?
Terlepas dari kemewahan teknologinya, sistem pengendali iklim nyatanya berperan sebagai alat penting untuk meningkatkan kesehatan pengemudi maupun penumpang. Udara segar akan meminimalisir kelelahan sehingga pengemudi bisa lebih focus.
Selain itu, udara seperti ini juga bermanfaat jika Anda sedang berada dalam perjalanan panjang. Penumpang dalam kabin bisa terhindar dari alergi pernafasan atau bahkan asma.
Kemudian, kualitas udara yang sehat juga direkomendasikan untuk penumpang anak-anak, orang tua, dan mereka dengan penyakit pernafasan. Manfaat lainnya adalah mencegah munculnya rasa pusing dan meningkatkan focus.
Inovasi Teknologi Pada Fitur Pengendali Iklim
Climate control system adalah fitur modern yang didukung oleh perkembangan teknologi. Sekarang ini banyak sistem pengendali iklim yang berbasis pada AI dan algoritma pembelajaran mesin.
Teknologi itu dapat mengenali kehadiran penggunanya dan juga bagaimana kondisi di luar mobil. Dengan begitu, fitur ini akan secara otomatis memilih kondisi iklim terbaik untuk digunakan dalam kabin.
Bahkan, ada beberapa sistem yang akan mengingat pengaturan iklim ini, melihat pergerakan cuaca, dan menyesuaikan dengan kebiasaan pengemudi. Yang terbaru adalah menghubungkan sistem kendali iklim dengan fitur lain dalam mobil.
Sebagai contoh adalah sistem pengendali iklim dengan navigasi. Sistem dalam kabin akan memberikan pengaturan iklim yang tepat sesuai dengan apa yang terjadi di luar, misalnya ketika kemacetan sedang terjadi.
Teknologi itu akan secara otomatis mengenali tingginya polusi yang ada dan kemudian menyaring udara di dalam kabin. Bahkan, teknologi seperti itu juga menjadi alasan dibuatnya kendaraan hybrid dan elektrik.
Kesimpulan Pemakaian Pengendali Iklim untuk Mobil
Sistem ini memang dilengkapi dengan efisiensi yang baik, bisa secara efektif menggunakan teknologi untuk menyediakan kenyamanan terbaik. Jadi, Anda dapat memperoleh beragam manfaat sekaligus.
Jenis sistem ini memang beragam sehingga sangat penting untuk menanyakannya kepada penjual mobil. Atau, Anda bisa cari tahu lebih lanjut apa jenis HVAC yang kendaraan Anda miliki sekarang.
Yang pasti, hadirnya teknologi ini bisa membantu penumpang dan pengemudi memperoleh iklim yang diinginkan pada kabin. Sistem pengendali iklim bukan hanya fitur yang dipasang tanpa sebab, tapi ini memiliki peran krusial bagi mobil Anda.